OPERASI BILANGAN BULAT
Bilangan bulat adalah bilangan yang terdiri atas bilangan asli, bilangan nol, dan
bilangan negatif.
Contoh : 1) 25 dibaca dua puluh lima
2) -15 dibaca negatif lima belas
Jadi, angka 25 termasuk bilangan bulat positif dan -15 termasuk bilangan bulat negatif.
Penjumlahan Dua Bilangan Bulat
1. Jika kedua bilangan bertanda sama, maka dapat langsung dijumlahkan seperti pada
bilangan cacah.
Contoh : 75 + 49 = 124
2. Jika kedua bilangan yang dijumlahkan berbeda tanda, abaikan tandanya terlebih dahulu,
kurangi bilangan yang lebih besar dengan bilangan yang lebih kecil. Tanda bilangan
pada hasil penjumlahan sama dengan tanda bilangan yang lebih besar.
Contoh : -220 + 97 = -123
Pengurangan Dua Bilangan Bulat
1. Jika kedua bilangan bertanda sama, maka dapat langsung dikurangi seperti pada
bilangan cacah.
Contoh : 75 - 49 = 26
2. Jika kedua bilangan yang dikurangi berbeda tanda, maka abaikan tanda negatif nya
terlebih dahulu. lalu tambahkan semua angkanya terlebih dahulu. setelah ada hasilnya,
baru beri tanda negatif didepan hasilnya.
Contoh : -220 - 97 = - 317
Perkalian Bilangan Bulat
Hasil perkalian bilangan bulat dapat ditentukan dengan cara yang sama seperti pada
bilangan cacah. Jika kedua bilangan bertanda sama maka hasilnya positif. Jika tandanya
berbeda maka hasilnya negatif
Contoh :
12 x 9 = 108 ( positif X positif = positif )
-23 x -4 = 92
-50 x 2 = - 100
30 x -4 = -120
Perkalian Bilangan Bulat
Hasil pembagian bilangan bulat dapat ditentukan dengan cara yang sama seperti pada
bilangan cacah. Jika kedua bilangan bertanda sama maka hasilnya positif. Jika tandanya
berbeda maka hasilnya negatif
Contoh :
25 : 5 = 5 ( positif X positif = positif )
-30 : -5 = 6
-20 : 4 = - 5 ( negatif X positif = negatif )
40 : -4 = -10 ( positif X negatif = negatif)
1) -100 + (75 - (-200))
= -100 + 275
= 175
2) 500 + (-800) : 4
= 500 + (-200)
= 300
LATIHAN SOAL |
1) 2. 651 + 725 – ( – 197 ) = ….
Hasil dari operasi hitung di atas adalah ….
2) – 93 – 78 + 563 = ….
Hasil dari operasi hitung di atas adalah ….
3) 124 + 6 x 72 = ….
Hasil dari operasi hitung di atas adalah ….
4) 125 : 5 x 32 = ….
Hasil dari operasi hitung di atas adalah ….
Comments
Post a Comment